ASI, air susu ibu
Bayi normal suda dapat disusui segera sesudah lahir. Lamanya disusui hanya untuk satu dua menit saja pada setiap payudara ibu. Dengan hisapan bayi akan terjadi perangsangan pembentukan air susu ibu dan secara tidak langsung rangsangan menghisap membantu proses pengecilan uterus. Meskipun air susu yang berupa kolostrum itu hanya dapat dihisap beberapa tetes saja, hal ini sudah mencukupi kebutuhan si bayi untuk hari-hari pertama. Terkadang banyak ibu menolak untuk segera menyusui dengan alasan ASI belum keluar, ini biasa terjadi karena ibu kurang memahami maksud dan tujuan pemberian susu sedini mungkin.
Pemberian ASI harus dianjurkan pada setiap ibu yang melahirkan karena:
- ASI yang pertama (kolostrum) mengandung beberapa antibody yang dapat mencegah infeksi pada bayi.
- Bayi yang minum ASI jarang menderita diare.
- Lemak dan protein ASI mudah dicerna dan diserap secara lengkap dalam saluran pencernaan
- Pemberian ASI merupakan sarana mengeratkan hubungan antara ibu dan bayi, dan ini sangat dibutuhkan bagi perkembangan bayi yang normal terutama pada bulan -bulan pertama kehidupan.
- ASI merupakan susu buatan alam yang lebih baik dari susu buatan manapun, steril, segar dan murah, tersedia setiap waktu dengan suhu yang sebaik-baiknya untuk diminum.
20.25
|
Label:
air susu ibu,
ASI,
tips sehat
|
This entry was posted on 20.25
and is filed under
air susu ibu
,
ASI
,
tips sehat
.
You can follow any responses to this entry through
the RSS 2.0 feed.
You can leave a response,
or trackback from your own site.
0 komentar:
Posting Komentar